Kasus Pengeroyokan Anggota TNI di Ciracas, 3 Pelaku Masih Diburu

Rabu, 12 Desember 2018 - 15:44 WIB
Kasus Pengeroyokan Anggota TNI di Ciracas, 3 Pelaku Masih Diburu
Kasus Pengeroyokan Anggota TNI di Ciracas, 3 Pelaku Masih Diburu
A A A
JAKARTA - Polisi berhasil menciduk satu pelaku pengeroyokan dua anggota TNI di Ciracas, Jakarta Timur berinisial AP beberapa waktu lalu. Tiga pelaku lainnya tengah dicari keberadaannya.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Argo Yuwono mengatakan, AP hingga kini masih diperiksa secara intensif oleh polisi guna mengungkap kasus pengeroyokan dua anggota TNI itu. Dari AP, diketahui pula ada tiga orang lainnya yang terlibat dalam pengeroyokan itu. (Baca: Anggota TNI Dikeroyok di Ciracas Berakhir Damai )

"Ada tiga temannya AP ini yang masih kami kejar, mereka berinisial I, H, dan D. Keempatnya terlibat (pengeroyokan)," ujarnya pada wartawan, Rabu (12/12/2018).

Menurutnya, AP berperan memegangi korban dan turut melakukan pemukulan pada anggota TNI itu. Begitu juga dengan tiga pelaku lainnya, ada yang berperan memegangi korban dan ada pula yang melakukan pemukulan.

"Peran mereka sudah kami ketahui dari AP ini, sedang kita dalami dan kita lakukan pengejaran. Pelaku kami kenakan pasal tentang pengeroyokan (pasal 170 KUHP ayat 1)," katanya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6717 seconds (0.1#10.140)